Hai teman-teman kali ini saya akan berbagi tentang Tutorial Install Linux Mint 17.3
A. Pengertian
Linux mint adalah sistem operasi Linux yang merupakan suatu distribusi Linux dengan basis Debian dan Ubuntu, dengan Linux Mint Debian Edition (LMDE) sebagai suatu alternatif yang sepenuhnya berbasis Debian.Aplikasi yang dapat berjalan di Ubuntu juga dapat berjalan di Linux Mint. Walaupun inti dari LInux Mint adalah Ubuntu, Linux Mint hadir dangan tampilan yang berbeda dengan Ubutu.
Distribusi ini dibuat oleh Clement Lefebvre, dan dikembangkan secara aktif oleh tim dari Linux Mint maupun komunitas yang ada di dalamnya.
Linux Mint dapat langsung dijalankan ketika booting melalui USB Flash Drive dengan membuatnya menggunkan Pendrive Linux, Unebootin atau menggunakan Lili.
B. Latar Belakang
Sistem opersi komputer adalah perangkat lunak komputer atau software yang bertugas untuk melakukan kontrol dan managemen perangkat keras dan juga operasi-operasi dasar sistem, termasuk menjalankan software aplikasi seperti program-program pengolah data yang bisa digunakan untuk mempermudah kegiatan manusia.
Pada saat ini hampir semua orang menguunakan sistem operasi windoows sebagai sistem operasi dikomputer mereka. Hampir semua orang sudah tahu tentang sistem oerasi windows, cara instalasinya, aplikasinya dan lain-lain. Tetapi bagaimana dengan sistem operasi LInux ? Mungkin bagi masyarakat dinegara maju seperti Jepang, Amerika dan lain-lain sudah mengenal Linux, bahkan mampu untuk membuat sistem operasi yangs erupa dengan Linux.
C. Tujuan dan Manfaat
Telah melakukan installasi Sistem Operasi Linux dan dapat mengetahui Sistem Operasi Linux.
D. Jangka Waktu
E. Alat dan Bahan
- Komputer/Laptop
- Cd Linux atau FD Linux
Berikut adalah tahap pelaksanaan installasi :
a. Pastikan sudah mempunyai File IOS Gnu/Linux, dan jangan lupa backup data yang dianggap penting.
b. Linux Mint 17.3 akan cepat boot ke apa yang dikenal sebagai lingkungan Dekstop Live. Di sana Anda dapat mencoba Linux Mint sebelum menginstalasi apapun ke hard drive Anda. Mint memuat sebagai "mencoba sebelum Anda menginstall" sistem. Setelah dimuat, Anda dapat menguji sistem operasi tanpa menginstall perangkat lunak apapaun.
1. Booting Linux dan akan masuk ke trial Linuxnya.
2. Pastikan Anda telah yakin akan menginstall Linux, silahkan klik icon Install LInux Mint pada dekstop Linux Mint dan mulailah Proses installasinya.
3. Pada tahap ini, pilih bahasa yang akan Anda gunakan selama installasi Linux Mint. Saya menyarankan untuk memilih Bahasa Inggris saja.
Lalu klik continue.
4. Untuk hasil terbaik, pastikan komputer Anda setidaknya memiliki 9,4 GB ruang drive yang tersedia.
Klik continue.
5. Ditahap ini, Anda harus memilih jenis instalasi Anda. Silahkan anda pilih "Something else" atau "Sesuatu yang lain" yang artinya Anda dapat membuat atau mengubah ukuran partisi sendiri, atau memilih beberapa partisi.
Klik continue.
6. Pilih Lokasi Anda saat ini untuk pengaturan zona waktu Anda. Silahkan pilih Jakarta untuk zona waktu Indonesia.
Klik continue
7. Pilih jenis keyboard Anda, pilih saja english, jika sudah terpilih otomatis.
Klik continue
8. Pada tahap ini, Anda harus membuat akun untuk mengidentifikasi komputer Anda (hostname). Silahkan masukkan nama pengguana dan password pengguna sesuai keinginan Anda.
Klik continue.
9. Installasi sedang berlangsung. Tunggu beberapa saat, proses installasi ini tergantung pada komputer Anda, bila komputer Anda memilik spesifikasi yang baik, proses installasi tidak akan berjalan lama. Namun bila spesifikasi komputer Anda kurang baik maka proses installasi akan berlangsung cukup lama.
10. Installasi Linux Mint telah lengkap. Untuk memulai menggunakan, Anda harus merestart terlebih dahulu. Jangan mencabut FD Anda terlebih dahulu, cabutlah ketika komputer mati ketika di restart. Bila Anda mencabut sebelum di restart atau sesudah di restart Anda harus mengulang instalasi kembali karena akanbermasalah.
11. Selamat, Instalasi Linux Mint 17.3 telah selesai.
G. Referensi
- eBook
- https://id.wikipedia.org/wiki/Linux_Mint
- https://www.scribd.com/doc/216601282/Laporan-Praktik-Penginstalan-Sistem-Operasi-Linux-Ubuntu
Wassalamu'alaikum Wr Wb.
0 komentar:
Posting Komentar